Ilmu Hukum (S1)

Program Studi Ilmu Hukum Universitas Sains Al Qur’an (UNSIQ) Jawa Tengah di Wonosobo adalah salah satu program studi yang tergolong baru, yang berdiri sejak Tahun 2014 dengan No SK Pendirian No 565/E/O/2013. Dengan berdasar pada 3 Prodi yang telah berdiri sebelumnya  maka perlu kiranya untuk menerbitkan satu Program Studi Baru yaitu Prodi Ilmu Hukum yang nantinya akan bisa menguatkan Fakultas Syari’ah dan Hukum. Hal ini sesuai dengan tantangan zaman perlu kiranya untuk bisa ikut berkontribusi  dalam rangka ikut mencerdeskan kehidupan bangsa. Kepengelolaan Prodi Ilmu Hukum sejak pertama berdiri sampai sekarang sudah dua kali masa jabatan pengelola yaitu dibawah Kaprodi Dr Herman Sujarwo, S.H., M.H sampai dengan tahun 2017 dan selanjutnya sampai sekaramg dibawa pengelola Kaprodi Ika Setyorini, S,H., M.H. dengan 5 dosen tetap prodi. 

Program Studi Ilmu Hukum telah banyak memberikan kontribusi penting dalam pembangunan sumber daya manusia Indonesia secara khusus dan masyarakat dunia secara umum. Sampai sekarang Prodi Ilmu Hukum sudah meluluskan 9 angkatan kelulusan. Para alumninya tersebar ke berbagai penjuru tanah air dan telah banyak berperan dan berkontribusi penting dalam berbagai lembaga/institusi, baik di lembaga pemerintahan maupun non-pemerintahan.  Prodi Ilmu Hukum dalam 8 tahun terakhir telah mendapatkan akreditas  pada Tahun 2018 dengan peringkat  Baik  sesuai dengan SK BAN – PT No. 3457/SK/BAN/akred/S/VII/2018.

AKREDITASI PRODI
SK BAN – PT No. 3457/SK/BAN/akred/S/VII/2018

KEUNGGULAN

  1. Unggul adalah suatu keinginan dan  cita-cita untuk mencapai keadaan yang menunjukkan tingkat penyelenggaraan pendidikan tinggi dalam mengembangkan ilmu pengetahuan di bidang Ilmu Hukum yang khas sesuai dengan kebutuhan masyarakat yang berakarakter, dan dikenal di Jawa Tengah sehingga mampu berkompetisi di era global.
  2. Mengintegrasikan Ilmu Hukum adalah memadukan bidang Ilmu Hukum yang berdasarkan nilai-nilai keIslaman ( Al Qur’an dan Transformatif ), Kemanusiaan (Humanis) dan Keindonesiaan (integrasi antara Hukum Islam dan Hukum Positif).

PROSPEK LULUSAN

No.Profil LulusanDeskripsi
1.Praktisi HukumPenegak Hukum (Polisi, Jaksa, Hakim, Advokat, Konsultan Hukum) Menguasai ilmu hukum dan hukum positif serta mampu menganalisis dinamika hukum dalam masyarakat.  (knowledge)
Memiliki ketrampilan di bidang profesi hukum, menerapkan dan mengembangkan keahliannya dalam berbagai peran yang tersedia.  (skill)
Memiliki kepedulian yang tinggi terhadap masalah hukum dan keadilan sosial, serta berjiwa terbuka, kritis dan toleran terhadap pluralitas.  (values)
Berkepribadian yang baik serta bertanggung jawab terhadap profesinya.
2.Dosen/AkademisiMenjadi pendidik dan peneliti yang mengusai hukum positif baik formil maupun materiel dan metode penelitian yang baik setelah melalui pendidikan tertentu) dan dapat melahirkan perkembangan pemikiran hukum berdasarkan Pancasila dan UUD 1945 serta memeliki integritas keilmuan dan bertanggung jawab terhadap profesinya.
3.Legal DrafterMenjadi perancang perundang-undangan baik ditingkat pusat mauapun daerah dan menjalankan tugasnya berdasarkan peraturan perundang-undangan yang berlaku serta memiliki integritas dan kepribadian baik, serta bertanggung jawab terhadap profesinya
4.Perancang HukumMenjadi perancang paraturan perundang-undangan yang bisa menformulasikan norma-norma hukum agar terwujud suatu keseimbangan hukum dalam kehidupan masyarakat.
5.NotarisMenjadi Notaris adalah pejabat umu yang berwenang untuk membuat akta otentik tentang perjanjian dan ketetapan yang diharuskan oleh Undang-undang. Seorang notrais diharapkan dapat membuat dokumen penting seperti, dan bertanggung jawab pada pengurusan seperti akta tanah, pendirian perusahaan, Yayasan dan yang lainnya.

PRESTASI TERBARU

Juara 2 Tingkat Nasional  MTQ Mahasiswa dalam 2 tahun terakhir

STRUKTUR PIMPINAN PRODI

Kaprodi:Ika Setyorini, S.H., M.H.
Sekretaris Prodi:Nila Amania, S.H., M.H.
Dosen Prodi:1. Dr. Linda Ikawati, S.H., M.H.
2. Nila Amania, S.H., M.H.
3. Fuad Hasyim, S.H., M.H.
4. M. Ulil Albab, S.H., M.H.
5. Hary Mulyadi, S.H., M.H.

NARAHUBUNG PRODI

Ika Setyorini, S.H., M.H. (0856-4384-1377)
Nila Amania, S.H., M.H. (0821-3513-5121)